Tim PKM dari UKM PKIM Undiksha berhasil meraih juara dalam lomba tingkat Regional Bali “HIFESTA” yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian Universitas Udayana. Tim PKM M (Pengabdian Kepada Masyarakat) dan Tim PKM K (Kewirausahaan) sama-sama meraih juara 1.
Tim PKM dari UKM PKIM Undiksha mengirimkan 2 jenis PKM yaitu TIM PKM M dan PKM K yang berhasil masuk ke 3 besar mengalahkan peserta lainnya dari seluruh Bali merupakan awal bagi Tim PKM UKM PKIM Undiksha untuk berlaga pada Lomba PKM HIFESTA yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian Universitas Udayana pada 19 Mei 2018 bertempat di Gedung Agrokomplek.
Pada babak final Tim PKM UKM PKIM Undiksha mempresentasikan proposal yang telah dibuat dan berhasil mendapatkan juara 1 dari kedua jenis PKM yaitu PKM M (Pengabdian Kepada Masyarakat) dengan anggota Kade Wiwik Antari, Ni Putu Noviyantini, I Pt Rian Nugraha Wiraharta, I Wayan Widnyana dan I Ketut Andika Pradnyana, sedangkan Tim PKM K (Kewirausahaan) yaitu Komang Putrayasa, I Gede Widhia Kharistianta, Ni Komang Sri Purnami, dan Kadek Reda Setiawan Suda.