Singaraja– Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) menerima kunjungan dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Rabu (23/11/2022). Kunjungan ini dalam rangka sharing pengelolaan sistem teknologi informasi dan komunikasi (TIK).
Dari Untirta hadir Kepala UPT. Pusat Data, Informasi dan Layanan Smart Campus, Anis Fuad, M.Si., bersama sejumlah staf. Rombongan diterima oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kerjasama Undiksha, Dr. Gede Rasben Dantes, S.T.,M.T.I., didampingi Kepala Biro AKPK, Drs. I Made Yasa, M.Pd, dan Kepala UPT TIK, I Ketut Resila Arthana, S.T.,M.Kom.
Melalui pertemuan ini, Anis Fuad menyampaikan kunjungannya ke Undiksha dalam rangka sharing informasi tentang pengelolaan sistem teknologi informasi dan komunikasi, mulai dari pengembangan sistem, pemanfaatannya, daya dukung sarana prasana, dan sebagainya. “Kami masih terus belajar, termasuk dari Undiksha. Kami lihat pengelolaan sistem informasi di Undiksha ini sudah cukup maju sehingga kami datang kesini,” katanya.
Adanya tambahan informasi dari pihak lain diharapkan nantinya dapat dijadikan acuan untuk pengembangan sistem di Untirta dalam rangka mendukung peningkatan kualitas kinerja.
Sementara itu, Wakil Rektor Undiksha, Rasben Dantes menyambut hangat atas kunjungan ini. Ia menyebutkan Undiksha saat ini masih terus berbenah, termasuk dalam pengelolaan sistem TIK. Pembenahan yang dimaksud adalah merujuk aspek teknis maupun pada optimalisasi penerapan. “Di Undiksha, pengelolaan sistem informasi terpusat di UPT TIK. Jadi satu pintu,” jelasnya.
Disampaikan lebih lanjut, saat ini Undiksha sudah memiliki cukup banyak sistem yang digunakan untuk mendukung pelayanan, baik kepada dosen, pegawain, mahasiswa, dan sebagainya. Pengembangam sistem ini tidak lepas dari adanya pencanangan tahun teknologi informasi oleh Rektor pada tahun 2018. “Rektor kami berkeinginan dengam teknologi informasi, dapat mendukung terwujudnya kineria yang semakin efektif dan efesien,” ujarnya.
Usai pertemuan, rombongan Untirta juga meninjau langsung sarana prasana di UPT TIK Undiksha. (hms)