Singaraja– Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) dilirik oleh Indonesian Young Scienties Association (IYSA) sebagai mitra penyelenggaraan event internasional. Hal ini ditindaklanjuti dengan kerjasama yang penandatanganannya berlangsung di Kampus Undiksha, Rabu (12/1/2022).
Acara tersebut dihadiri langsung Ketua IYSA, Deni Irawan dan diterima Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Hubungan Masyarakat Undiksha, Prof. Dr. I Wayan Suastra, M.Pd. Pada kesempatan tersebut, Deni Irawan menyampaikan salah satu event internasional yang ingin dilaksanakan bersama adalah Internasional Science and Invention Fair. “Ini adalah event yang ke-4 memang merupakan salah satu event terbesar kami,” jelasnya.
Pemilihan Undiksha sebagai mitra bukan tanpa alasan. Ia menilai Undiksha termasuk perguruan tinggi yang memiliki daya saing di Indonesia dan telah berhasil meraih berbagai prestasi, baik nasional maupun internasional, di samping juga karena lokasinya di Bali. “Kebetulan memang di tahun ini event yang ke-4 kami ingin diselenggarakan di Bali seperti tahun awal kami menyelenggarakan di Denpasar. Kami memilih Undiksha karena melihat di website, di YouTube Undiksha ini termasuk perguruan tinggi yang TOP di Bali bahkan juga di Indonesia,” katanya.
Sementara itu, Wakil Rektor Undiksha, Prof. Suastra memberikan apresiasi atas kepercayaan IYSA untuk menjalin kerjasama dengan Undiksha. Ia menyatakan Undiksha mengusung visi “Menjadi Universitas Unggul Berlandaskan Falsafah Tri Hita Karana di Asia pada Tahun 2045”. Atas hal itu, kegiatan-kegiatan yang diikuti maupun diselenggarakan diarahkan ke tingkat internasional. “Minimal di tingkat Asia, itu target kita,” ucapnya.
Wakil Rektor yang sempat menjabat sebagai Direktur Pascasarjana Undiksha ini mengharapkan kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan mampu memberikan manfaatkan untuk kedua pihak, khususnya berkaitan dengan pengembangan pendidikan maupun secara khusus bidang inovasi. (hms)