Singaraja- Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) terus menggenjot pengembangan pembelajaran Dalam Jaringan (Daring). Bahkan hal itu dirancang bekerjasama dengan Tim Science and Technology Research Partnership for Sustainable Development (SATREPS) untuk bidang budidaya kelautan. Pembahasannya berlangsung di Ruang Ganesha I, Senin (16/9/2019).
Pada pembahasan itu juga dihadiri Pusat Riset Perikanan Jakarta, Tim Balai Riset Perikanan Laut di Gondol dan Kepala Kantor Urusan Internasional dan Kerjsama. Koordinator Program Studi Budidaya Kelautan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, I Kadek Lila Antara, S.Pi.,M.P., menjelaskan pada pertemuan tersebut dibahas tentang platform pembelajaran Daring. Didalamnya dilengkapi materi pelatihan maupun video-vidio pendukungnya. “Kami ingin menerapkan pembelajaran yang lebih maju, dengan memanfaatkan teknologi, sehingga nantinya mahasiswa Undiksha diharapkan tidak hanya belajar dari buku saja, tetapi juga bisa belajar dimana saja,” jelasnya.
Disampaikan lebih lanjut, saat ini Prodi Budidaya Kelautan juga sudah menjalin kerjasama dalam pengambangan budidaya kerapu. Hal tersebut terus dimaksimalkan dan pengembangannya disesuaikan dengan kurikulum. “SATREPS sekarang membuatkan platform utuk kita, untuk berkembangs aja. Diberikan contoh, kita mengisinya nanti seperti apa yang dibutuhkan,” ucapnya.
Sementara itu, Project Manager SATREPS, Budi Nugraha mengatakan diliriknya Undiksha untuk diajak bekerjasama karena diyakini memiliki potensi yang besar, khususnya dari sisi Sumber Daya Manusia. “Kami menilai Undiksha sebagai universitas negeri cukup potensi untuk mengembangkan sektor kelautan,” katanya. (hms)