Dalam rangka menyukseskan program kerja UKM KSR-PMI Unit Undiksha, diselenggarakan Pelatihan Gabungan KSR-PMI se-Bali Tahun 2019. Dengan mengusung Tema “Menumbuhkan Jiwa Kemanusiaan Antar Relawan Dengan Menjunjung Tinggi Solidaritas,” acara pembukaan bertempat di Gedung Seminar FMIPA (30/3).
Dibuka oleh Pembina UKM KRS-PMI dr. I Made Kusuma Wijaya, S.Ked, M.Kes dan dihadiri oleh Wakil Rektor III Undiksha, perwakilan dari masing-masing UKM di lingkungan Undiksha, peserta pelatihan serta seluruh anggota KSR-PMI. Peserta pelatihan ini merupakan delegasi dari 14 Universitas se-Bali (STIKI, STIKES Bali, IHDN, Undhiknas, UNMAS, Poltekes Denpasar, Universitas Warmadewa, PNB, Markas Buleleng, STIKOM Bali, Markas Denpasar, STIKES Wira Medika Bali, STIKES Buleleng dan Universitas Udayana). Totalnya berjumlah 85 orang.
Yuli selaku ketua panitia menyampaikan tujuan dan kendala kegiatan, “Dalam mengusung tema tersebut tujuan yang kita harapkan sebagai relawan senantiasa menumbuhkan jiwa kemanusiaan yang tinggi, menolong antar sesama dan menumbuhkan solidaritas yang tinggi demi masa depan yang lebih baik. Dalam pelatihan ini hal paling sulit untuk dikondisikan adalah di bagian komunikasi, karena melibatkan Univesitas se-Bali dan rentan usia yg berbeda,” jelasnya.
Reporter : Okta Hadi