Singaraja- Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma Yowana Brahma Vidya (KMHD-YBV) Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) diajak komitmen menjalankan dharma agama dan dharma negara. Hal ini disampaikan oleh Wakil Rektor Undiksha Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Hubungan Masyarakat, Prof. Dr. I Ketut Sudiana, M.Kes menghadiri sekaligus membuka acara Pelantikan dan Rapat Kerja Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma Yowana Brahma Vidya (KMHD-YBV) Undiksha tahun 2024 di Ruang Seminar Nitisastra Fakultas Bahasa dan Seni Undiksha, Minggu (26/5/2024).
Pada kesempatan ini, ia menyampaikan KMHD-YBV Undiksha sebagai Ormawa berbasis agama, yaitu Agama Hindu harus memiliki karakteristik, keunggulan dalam hal dharma agama dan mampu melaksanakan dharma negara yang bertujuan untuk menciptakan kehidupan yang damai, adil, dan sejahtera bagi semua makhluk. Oleh karena itu, dharma agama dan dharma negara harus dijalankan secara seimbang dan harmonis, tanpa mengorbankan salah satu pihak.
Karena acara hari ini ada dua agenda penting, yaitu pelantikan pengurus KMHD-YBV Undiksha yang baru dan rapat kerja penyusunan program kerja ia memberikan imbauan dan pesan. Dalam hal penyusunan program kerja, secara internal, KMHD-YBV Undiksha harus dapat meningkatkan kualitas diri anggota dan kualitas sebagai sebuah organisasi, kaitannya sebagai umat beragama dan sebagai warga negara.
Secara eksternal, diharapkan mampu melakukan pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat agar Umat Hindu meningkat kualitasnya dalam melaksanakan dharma agama dan dharma negera.
Mahasiswa hindu dalam konteks pemberdayaan umat harus terlibat aktif dalam berbagai kegiatan dan lomba-lomba yang diselenggarakan oleh Belmawa/Puspresnas/atau berbagai lomba yang diselenggarakan PT, instansi dan organisasi kemasyarakatan. Karena dengan demikian mahasiswa Hindu dapat menempa diri dan mengembangkan potensi dirinya.
Lebih lanjut lagi, pengurus KMHD-YBV Undiksha mesti dapat memfasilitasi pengembangan potensi diri anggotanya melalui pelatihan dan pendampingan. “Sebagai ormawa berbasis agama Hindu, KMHD-YBV Undiksha memiliki potensi dan sumber daya yang cukup untuk dapat melakukan semua itu,” katanya.
Melalui momentum ini, Prof. Sudiana juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus masa bakti 2023/2024 atas pengabdiannya dan kontribusinya terhadap keunggulan Undiksha. Ia mengajak untuk tetap berjuang meneruskan pengabdian untuk kepentingan umat dan negara. (hms)