Fakultas Ekonomi Undiksha mengeksiskan diri melalui penyelenggaraan Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Undiksha Writing Contest (UWEST) #1. Kegiatan ini dilaksanakan selama empat hari yaitu dari tanggal 22-25 September 2016 dengan mengusung tema “Inovasi Mahasiswa dalam Mengembangkan Perekonomian Domestik melalui Peningkatan Sumber Daya yang Berkearifan Lokal”.
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kali diadakan oleh Senat Mahasiswa Fakultas Ekonomi Undiksha. Lomba yang pendaftarannya dibuka dari tanggal 25 Mei-7 Agustus 2016 ini mampu menarik minat 57 tim dari berbagai universitas di seluruh Indonesia untuk mendaftar dan mengirim karya tulisnya. Lomba ini terdiri dari dua babak yaitu babak penyisihan dan babak final. Pada babak penyisihan dilakukan seleksi sehingga diperoleh 16 tim dengan karya tulis terbaik yang lolos ke babak final. Adapun kegiatan pada babak final terdiri dari techincal meeting, presentasi karya tulis, study case, seminar nasional, dan diakhiri dengan kegiatan field tripsebelum peserta kembali ke tempat masing-masing.
Kegiatan technical meeting LKTIN UWEST #1 dilaksanakan pada Kamis (22/9) malam tepatnya di Ruang Seminar FHIS Undiksha. Kegiatan ini sengaja dilaksanakan untuk memberikan pengarahan kepada keenambelas finalis terkait pelaksanaan presentasi dan study case yang akan dilaksanakan pada keesokan harinya. Keenambelas finalis tersebut merupakan perwakilan dari beberapa universitas ternama di Indonesia diantaranya UNHAS, IPB, UNDIKSHA, ITB, UNUD, UNNES, UNEJ, UNP, dan UPI.
Jumat (23/9) rangkaian kegiatan LKTIN UWEST #1 dilanjutkan dengan tahap presentasi di Ruang Ganesha 3 dan study case di Ruang Ganesha 1 yang dilaksanakan secara bersamaan di Gedung Rektorat Undiksha. Dalam kegiatan ini, keenambelas karya tulis dari para finalis diuji oleh para dewan juri yang berkompeten dibidangnya. Sehingga didapatkan karya terbaik yang keluar sebagai juara.
Lomba karya tulis berskala nasional ini dilaksanakan untuk mewujudkan visi Senat Mahasiswa Fakultas Ekonomi itu sendiri yakni dapat berdedikasi tinggi dan terdepan disegala bidang termasuk bidang akademik. Selain itu, ajang ini dilaksanakan sebagai wadah menyalurkan ide, gagasan, dan kreativitas tentang ekonomi melalui sebuah karya tulis.