Institut Konfusius Balingkang dari Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) turut serta dalam Director’s National Forum of Indonesia Confucius Institute 2023 dan 2nd International Conference of Global Confucius Institute (ICGCI) yang diselenggarakan oleh Pusat Bahasa Mandarin (PBM) Universitas Sebelas Maret (UNS) pada 9 hingga 12 Oktober 2023. Acara yang berlangsung secara hybrid ini mengusung tema “Pelatihan Peran dan Bakat Institut Konfusius Sepanjang Inisiatif Satu Sabuk Satu Jalan”.
Pada kesempatan ini, Undiksha diundang bersama Universitas Al Azhar Indonesia, Universitas Kristen Maranatha, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Negeri Malang, Universitas Tanjungpura, Universitas Hasanuddin, dan Universitas Udayana.
Acara ini menghadirkan pembicara terkemuka dari tiga negara, yaitu Prof. Wu Yongyi (East China Normal University), Mr. Cavin Pamintuan, Ph.D. (Angeles University Foundation, Filipina), dan Dr. Belko Ouologuem (Universitas Sastra dan Ilmu Pengetahuan Manusia Bamako, Republik Mali). (rls)