Dalam rangka persiapan perkuliahan Semester Ganjil Tahun Akademik 2019/2020 dengan hormat kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :
- Masa Heregistrasi mahasiswa dimulai pada tanggal 15 d 26 Juli 2019.
- Pembayaran SPP/UKT/BKT untuk semester ganjil tahun akademik 2019/2020 dilaksanakan dari tanggal 15 d 26 Juli 2019.
- Pembayaran dapat dilakukan melalui teller Bank BRI kantor cabang terdekat, ATM, mobile banking, atau internet banking dengan menggunakan kode BRIVA yang didapat dari SIAk Undiksha melalui laman http://si.undiksha.ac.id.(format kode BRIVA: 723762 + NIM)
- Mahasiswa yang terlambat membayar SPP/UKT/BKT akan dilayani tanggal 30 d 31 Juli 2019 di Bank BRI cabang Singaraja dengan dikenakan denda sesuai dengan Tarif Denda UKT terlampir.
- Mahasiswa yang non aktif pada semester sebelumnya diwajibkan membayar SPP/UKT/BKT serta denda sesuai dengan Tarif Denda SPP/UKT pada masing-masing jurusan.
- Untuk mahasiswa penerima bidikmisi Semester I, III, V, dan VII untuk program S1 tidak perlu membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT), namun tetap melaporkan diri ke Kasubbag Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas sebagai penerima Bidikmisi dengan menunjukkan SK Penerima Bidikmisi semester bersangkutan.
- Untuk mahasiswa penerima Bidikmisi Semester I, III dan V untuk program Diploma III tidak perlu membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT), namun tetap melaporkan diri ke Kasubbag Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas sebagai penerima Bidikmisi dengan menunjukkan SK Penerima Bidikmisi semester bersangkutan.
- Untuk Mahasiswa penerima Bidikmisi program Diploma III semua jurusan yang masih kuliah di atas semester VI dan program S1 semua jurusan yang masih kuliah di atas semester VIII diwajibkan membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebesar Rp 500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah).
- Untuk Mahasiswa Afirmasi Dikti (ADik) Papua dan 3T Semester I, III, V, VII dan IX tidak perlu membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT), namun tetap melaporkan diri ke Kasubbag Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas sebagai penerima Beasiswa Afirmasi Dikti (ADik) Papua dengan menunjukkan SK penerima Beasiswa Afirmasi Dikti (ADik) Papua dan 3T semester bersangkutan.
- Untuk Mahasiswa Afirmasi Dikti (ADik) Papua dan 3T untuk program S1 semua jurusan yang masih kuliah di atas semester X wajib membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebesar Rp 500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah)
- Mahasiswa yang sudah melakukan pembayaran SPP/UKT/BKT dan Penerima Bidikmisi serta ADik Papua dan 3T wajib untuk melaksanakan penyusunan KRS secara online pada SIAk Undiksha melalui laman http://si.undiksha.ac.id tanpa melakukan aktivasi di fakultas dan wajib berkonsultasi dengan Pembimbing Akademik (PA) mulai tanggal 5 d 16 Agustus 2019.
- Mahasiswa wajib menyerahkan satu copy kwitansi SPP/UKT/BKT ke Subbagian Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas serta satu KRS yang telah disahkan oleh Pembimbing Akademik ke subbagian Akademik fakultas paling lambat tanggal 16 Agustus 2019.
- Mahasiswa yang tidak membayar SPP/UKT/BKT sampai tanggal 31 Juli 2019 dinyatakan non aktif.
Mahasiswa dapat mewakilkan membayar SPP/UKT/BKT, namun yang mewakilkan agar membawa KTM yang diwakilinya. - Mahasiswa dimohon untuk membayar SPP/UKT/BKT tidak di akhir masa pembayaran untuk menghindari kekroditan/kepadatan pada masa pengisian KRS.
- Kuliah Semester Ganjil Tahun Akademik 2019/2020 secara efektif dimulai tanggal 26 Agustus d 20 Desember 2019.
Demikian kami sampaikan untuk dimaklumi dan diinformasikan kepada mahasiswa dan dikoordinasikan dengan bagian serta unit administrasi yang terkait. Atas perhatian dan kerjasama yang baik, diucapkan terima kasih.
Lampiran ;
- Info Pembayaran UKT
- Pembayaran BKT Mhs S2 dan S3 Angkatan 2014, 2015, 2016
- Pembayaran BKT Mhs S2 dan S3 Angkatan 2017
- Pembayaran BKT Mhs S2 dan S3 Angkatan 2018
- Pembayaran UKT Mhs Alih Kredit Angkatan 2015, 2016, 2017
- Pembayaran UKT Mhs D3 Kebidanan Angkatan 2017
- Pembayaran UKT Mhs Diploma dan S1 Angkatan 2013, 2014, 2015
- Pembayaran UKT Mhs Diploma Angkatan 2016
- Pembayaran UKT Mhs S1 Angkatan 2016
- Pembayaran UKT Mhs Diploma dan S1 Angkatan 2017
- Pembayaran UKT Mhs Diploma dan S1 Angkatan 2018