Singaraja- Upaya Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) dalam mendukung pencegahan Covid-19 tidak hanya ditunjukkan dengan menyumbang Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis di Kabupaten Buleleng. Namun juga melalui pembagian masker kepada warga yang beraktivitas di pasar sekitar Kota Singaraja, Minggu (12/4/2020).
Kegiatan yang berlangsung pagi dipimpin Wakil Rektor III Undiksha, Prof. Dr. I Wayan Suastra, M.Pd, didampingi Bagian Kemahasiswa dan Humas. Kegiatan ini mendapat dukungan dari mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Republik Mahasiswa (BEM-REMA), program Bidikmisi dan program Afirmasi. Pembagian masker menyasar warga yang beraktivitas di empat pasar, yaitu Pasar Banyuasri, Pasar Anyar, Pasar Buleleng dan Pasar di wilayah Kampung Tinggi. Disela-sela itu, Wakil Rektor, I Wayan Suastra menjelaskan ada sekitar seribu masker yang dibagikan yang pengadaannya menggunakan dana sukarela dari keluarga Undiksha. “Untuk pembagian sudah berjalan lancar. Ada empat belas titik lokasi pembagian yang tersebar di empat pasat,” jelasnya.
Masker tersebut sangat dibutuhkan masyarakat, terutama yang ekonominya menengah ke bawah. Melalui langkah yang dilakukan ini, diharapkan dapat mengantisipasi penyebaran Covid-19. “Masker sekarang harganya cukup mahal. Jadi kami dari Undiksha ingin membantu meringankan itu,” sebutnya.
Masyarakat memberikan respon positif terhadap program pengabdian kepada masyarakat ini. Salah satunya dari Putu Joni Arta. Ia yang sebagai buruh angkut barang di Pasar Anyar mengaku cukup terbebani dengan harga masker yang saat ini tergolong mahal. “Ekonomi sekarang jauh sekali. Sangat beda sekali. Sekarang untuk makan saja sulit. Sekarang harga masker cukup mahal. Jadi bagus ada kegiatan pembagian masker ini. Saya harap semakin banyak yang melakukan,” katanya.
Sementara itu, perwakilan BEM-REMA Undiksha, Gede Yudi Arta Wiguna menyatakan mendukung kegiatan ini. “Kami sangat mendukung ini. Sekarang masker memang tersedia, tetapi harganya mahal. Jadi masyarakat yang ekonominya kurang perlu dibantu,” ucapnya.
Selain kepada masyarakat, Undiksha juga mempersiapkan bantuan untuk mahasiswa yang kurang mampu berupa paket sembako, termasuk untuk mahasiswa yang berasal dari luar Bali yang tetap tinggal di Kota Singaraja selama pandemi Covid-19 ini. Hal ini didukung dengan pendataan, sehingga bantuan yang disalurkan tepat sasaran. Mendukung proses pembelajaran dalam jaringan, universitas terakreditasi unggul ini juga memberikan bantuan paket data internet untuk mahasiswa. (hms)