Singaraja- Gerakan Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) untuk berbagi di tengah pandemi Covid-19 terus berlanjut. Senin (1/6/2020), kegiatan tersebut menyasar warga di Desa Banyuseri, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Sejumlah paket sembako diserahkan Rektor Undiksha, Prof. Dr. I Nyoman Jampel, M.Pd bersama Wakil Rektor, Kepala Biro, Dekan dan Wakil Dekan.
Bantuan tersebut disalurkan untuk masyarakat yang kurang mampu. Beberapa diantaranya merupakan lanjut usia dan penyandang disabilitas. Kegiatan yang berlangsung kali kesekian ini juga sebagai rangkaian memperingati Hari Lahir Pancasila.
Rektor Undiksha, Prof. Jampel menjelaskan pandemi Covid-19 telah memberikan dampak pada masyarakat. Banyak yang kehilangan pekerjaan maupun kehilangan sumber penghasilan. Oleh sebab itu, gerakan berbagi perlu dilakukan. “Memang bantuan yang kita diberikan tidak seberapa. Bantuan berupa sembako. Tetapi ini upaya Undiksha untuk meringankan beban masyarakat,” jelasnya.
Disampaikan lebih lanjut, dana pengadaan bantuan tersebut merupakan uluran tangan dari civitas akademika Undiksha. Supaya penyaluran bantuan tepat sasaran, Undiksha bersinergi dengan Kodim 1609/Buleleng untuk melakukan pemetaan. “Sehingga bagaimana dan apa yang kita berikan ke desa sudah sesuai kajian. Kita tidak hanya memberikan tanpa makna. Kita betul-betul ingin memberikan bantuan itu agar bermanfaat, agar berguna, sehingga kita harus berikan kepada yang tepat,” kata Jampel.
Perbekel Desa Banyuseri, Nyoman Sukadana mengapresiasi gerakan yang dilakukan Undiksha. “Dari awal kami sudah diberikan wastafel, dan sembako. Artinya kepedulian Undiksha sangat luar biasa. Kalau masalah dampak Covid, sangat berdampak pada warga, terlebih yang ekonominya menengah ke bawah,” ucapnya.
In addition to Banyuseri Village, aid is also planned to be distributed to residents in Pedawa Village, Banjar District, and other villages starting with data collection. Previously, the Undiksha Movement had targeted a number of residents in the Buleleng Regency area. In addition, sinks were also donated in a number of locations, and personal protective equipment for medical personnel.
Apart from being in the midst of a pandemic, Undiksha as an academic institution also designed post-Covid-19 programs. Some of them are in the form of tutoring for teachers and students who experience learning delays due to not being used to using online learning, providing assistance for psychological mental development, and social approaches in an effort to arouse enthusiasm for work. (hms)