Dengan hormat, menindaklanjuti surat dari Pemerintah Kabupaten Bangli Nomor 427/1563/Dikpora perihal permohonan nama penerima beasiswa Tahun 2019, dalam rangka meningkatkan angka ratarata lama belajar masyarakat Bangli, Pemerintah Kabupaten Bangli melalui APBD Tahun 2019 akan memberikan beasiswa pendidikan kepada mahasiswa Undiksha yang berasal dari Kabupaten Bangli. Bersama ini kami mohon Bapak/lbu Wakil Dekan III dapat menginformasikan kepada mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Bangli untuk mengajukan lamaran ke Bagian Kemahasiswaan Rektorat dengan kriteria dan syarat yang tercantum pada lampiran. Adapun batas akhir untuk mengajukan lamaran adalah pada tanggal 29 Maret 2019 di Bagian Kemahasiswaan rektorat.
Demikian informasi ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama yang baik diucapkan terima kasih.
Untuk informasi lengkap tentang beasiswa dapat mengunduh lampiran berikut.
Informasi Beasiswa Kabupaten Bangli Tahun 2019
Sekilas Tentang Informasi Beasiswa
- Kriteria Calon Penerima Beasiswa
- Terdaftar sebagai mahasiswa aktif berasal dari Kabupaten Bangli yang mempunyai indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,5 Tahun Akademik 2018/2019
- Mahasiswa yang berasal dari daerah yang sulit terjangkau transportasi umum di Kabupaten Bangli tanpa melihat indek prestasi yaitu dari daerah:
- Banjar Bunut Madya
- Deşa Subaya
- Deşa Terunyan
- Banjar Kayu Selem
- Banjar Peradi
- Deşa Abangbatudinding
- Banjar Kayupadi
- Banjar Alengkong
- Deşa Siakin
- Banjar Kubusalya
- Mahasiswa Khusus Seni dan Budaya dengan Jurusan Kerawitan dan Tari tanpa melihat indeks Prestasi diberikan 1orang peserta didik untuk setiap deşa
- Persyaratan Calon Penerima Beasiswa
- Mengisi biodata mahasiswa (lampiran 2) yang ditanda tangani oleh mahasiswa bersangkutan
- Fotocopy transkrip nilai semester yang telah disahkan di Fakultas
- Surat keterangan tidak pernah cuti perkuliahan
- Surat keterangan tidak pemah melanggar peraturan tata tertib dari perguruan tinggi yang bersangkutan
- Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) peserta didik yang bersangkutan
- Fotocopy Kartu Keluarga
- Fotocopy Akta Kelahiran
- Surat pernyataan tidak mendapatkan beasiswa dari organisasi/lembaga/instansi lainnya
- Permohonan beserta berkas-berkas lampiran dijadikan satu dalam stopmap wama biru yang diberi tulisan tentang : Permohonan Beasiswa Kabupaten Bangli Tahun 2019, Nama, NİM dan Jurusan/ Fakultas Pemohon.
- Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung kepada Bagian Kemahasiswaan Undiksha atau Wakil Dekan III di masing-masing Fakultas.