Singaraja- Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) menerima kunjungan dari Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Senin (18/11/2024). Kunjungan ini dalam rangka benchmarking terkait kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Undiksha.
Rombongan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya yang dipimpin oleh Rektor Prof. Dr. Hartono, M.Si diterima oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kerjasama Prof. Dr. Gede Rasben Dantes, S.T., M.T.I., dan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Hubungan Masyarakat Prof. Dr. I Ketut Sudiana, M.Kes, serta didampingo ketiga kepala biro.
Wakil Rektor Prof. Rasben pada kesempatan ini menjelaskan gambaran umum terkait dengan Undiksha untuk dapat memberikan pemahaman kepada rombongan Universitas Adi Buana Surabaya untuk mengetahui program-program yang memungkinkan untuk dikerjasamakan.
Rektor Universitas Adi Buana Surabaya Prof. Hartono menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang telah diberikan Undiksha. Kehadirannya ke Undiksha untuk belajar tentang tata kelola Tri Dharma Perguruan Tinggi. Ia menilai Undiksha telah berkembang pesat untuk bidang Pendidikan dan Pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Melalui pertemuan ini juga diharapkan dapat terbangun kerjasama ke depan untuk pelaksanaan berbagai program, seperti Pertukaran Mahasiswa Merdeka, pertukaran dosen, publikasi jurnal, dan sebagainya. Undiksha merespon positif gagasan tersebut dan diharapkan dapat terealisasi dalam rangka untuk bersama-sama menguatkan kapasitas dan kualitas universitas.
Pertemuan ini dihadiri pula oleh Sekretaris LPPM, pengelola Publikasi serta kepala unit kerjasama Undiksha. (hms)