Singaraja- Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) menggelar rapat koordinasi dengan para dosen pengampu mata kuliah dan pembimbing, serta kepala sekolah mitra, Kamis (2/5/2024). Rapat ini membahas pelaksanaan perkuliahan mahasiswa Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Gelombang 2 Tahun 2023.
Pada rapat ini disampaikan pelaksanaan perkuliahan masih sama dengan semester sebelumnya, yaitu menggunakan mode luring. Yang berbeda adalah matakuliah yang diberikan kepada mahasiswa. Pada semester II, tidak hanya matakuliah teori, tetapi juga praktik yang berkaitan dengan kepemimpinan, seminar PPG, dan PPL. Koordinator PPG Undiksha, Drs. I Gede Nurjaya, M.Pd mengharapkan pelaksanaan perkuliahan nantinya dapat berjalan lancar dan selalu mendapatkan dukungan dari para dosen maupun para guru pamong. “Matakuliah ini bentuknya kepemimpinan, sehingga membutuhkan bapak ibu pembimbing, baik dari dosen maupun guru,” ungkapnya.
Secara khusus juga disampaikan terkait dengan pelaksanaan PPL. Di sekolah para mahasiswa diharapkan tidak hanya mendapatkan pengalaman tentang mengajar, tetapi juga benar-benar menjadi guru sejati.
Melalui kesempatan ini, Gede Nurjaya yang sekaligus mewakili Rektor Undiksha juga menyampaikan apresiasi atas dukungan para dosen dan sekolah mitra dalam menyukseskan pelaksanaan PPG Prajabatan Gelombang II Tahun 2023. Dukungan ini diharapkan dapat terus berlanjut pada pelaksanaan PPG berikutnya. (hms)