Program Studi
Bimbingan dan Konseling (S1)
Prodi Bimbingan dan Konseling merupakan salah satu prodi yang berada pada naungan jurusan IPPB (Ilmu Pendidikan, Psikologi dan Bimbingan), Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Ganesha. Prodi bimbingan dan konseling merupakan program studi yang unggul dalam mengembangakan ilmu pengetahuan dalam bidang bimbingan dan konseling dengan berlandasakan falsafah Tri Hita Karana. Sejak didirikan sampai sekarang prodi bimbingan konseling telah banyak menghasilkan sumberdaya manusia dibidang kependidikan, selain menjadi guru bimbingan konseling di sekolah, banyak lulusan yang juga dapat bekerja disektor non-pendidikan.
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang unggul untuk menghasilkan sumber daya manusia dalam bidang bimbingan dan konseling yang cerdas dan kompetitif berlandaskan falsafah Tri Hita Karana.
- Menyelenggarakan penelitian yang humanis, kolaboratif, inovatif, dan kompetitif untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang bimbingan dan konseling berlandaskan falsafah Tri Hita Karana.
- Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat yang humanis, kolaboratif, inovatif, dan kompetitif dalam bidang bimbingan dan konseling berlandaskan falsafah Tri Hita Karana.
- Menyelenggarakan kerja sama dengan instansi lain yang relevan, baik di tingkat nasional maupun internasional berlandaskan falsafah Tri Hita Karana.
- Menyelenggarakan tata pamong prodi dalam rangka mencapai prodi yang unggul dalam pengembangan keilmuan bimbingan dan konseling.
- Menghasilkan lulusan dengan kualifikasi S1 bidang Bimbingan dan Konseling yang cerdas dan kompetitif dengan kompetensi yang tinggi dalam merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi layanan Bimbingan dan Konseling; serta memiliki komitmen dan etos kerja berlandaskan falsafah Tri Hita Karana.
- Menghasilkan karya penelitian dan publikasi ilmiah yang humanis, kolaboratif, inovatif, dan kompetitif yang memiliki dampak bagi pengembangan keilmuan serta praktik Bimbingan dan Konseling berlandarkan falsafah Tri Hita Karana
- Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat yang humanis, kolaboratif, inovatif, dan kompetitif serta memiliki dampak pemecahan masalah kemanusiaan dan peningkatan kesejahteraan umat manusia.
- Mewujudkan kerja sama di tingkat nasional maupun internasional yang saling menguntungkan bagi pengembangan keilmuan dan praktik Bimbingan dan Konseling, serta pemecahan masalah dan kesejahteraan umat manusia.
- Mewujudkan tata pamong prodi dalam rangka mencapai prodi yang unggul dalam pengembangan keilmuan bimbingan dan konseling.
- Di bidang Pendidikan
sebagai guru BK di sekolah SMA/SMK, guru BK di sekolah luar biasa (SLB). - Di bidang non-Pendidikan
sebagai Konselor yang bekerja pada dunia usaha dan industry, konselor anak usia dini, konselor kesehatan reproduksi dan penyalahgunaan NAPZA, Konselor pernikahan dan keluarga.
- Guru BK/ Konselor Sekolah yaitu Pendidik yang professional memiliki kemampuan pedagogik dan keilmuan bidang studi Bimbingan dan Konseling yang tinggi, serta mampu mengelola layanan Bimbingan dan Konseling yang memandirikan, baik secara klasikal kelompok maupun individual.
- Peneliti yang memiliki kemampuan mengelola penelitian bidang Pendidikan dan Bimbingan dan Konseling yang mampu melakukan riset tingkat pemula, dengan menggunakan logika berpikir ilmiah untuk memberikan alternatif pemecahan masalah.
- Tenaga Ahli yang menguasai konsep dasar teoritik bidang Bimbingan dan Konseling secara mendalam, mampu menformulasikan penyelesaian masalah prosedural dalam bidang tersebut, dan mampu mengkomunikasikan secara lisan maupun tertulis serta mampu membangun hubungan interpersonal yang produktif.
- Konselor yang bekerja pada dunia usaha dan industri, ABK, serta kelompok masyarakatlainnya yang menangani kesehatan, kondisi krisis, bimbingan pada kesehatan reproduksi dan penyalahgunaan NAPZA yang professional serta memiliki kemampuan memberikan layanan konseling yang bermutu tinggi serta mampu mengelola proses konseling yang memandirikan.
Universitas Pendidikan Ganesha menggunakan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang mencakup seluruh biaya kegiatan akademik selama mahasiswa menempuh studi, yaitu Kuliah Kerja Nyata (KKN), Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), Praktik Kerja Lapangan (PKL), dan wisuda. Uang Kuliah Tunggal (UKT) adalah sistem pembayaran biaya kuliah yang didasarkan pada kemampuan ekonomi calon mahasiswa atau keluarganya. Konsep UKT bertujuan untuk memberikan kesempatan pendidikan yang adil dan merata bagi semua calon mahasiswa, tanpa memandang latar belakang ekonomi. Sehingga biaya mahasiswa lebih mudah dan terjangkau.
Gelar & Strata |
S.Pd. – Sarjana (S1) |
Durasi Studi |
8 semester (perkiraan studi penuh waktu) |
Jumlah SKS |
152 |
Bahasa Pengantar Perkuliahan |
Indonesia |
Lokasi Perkuliahan |
Kampus Undiksha Singaraja |
Informasi Kontak
Program Studi Bimbingan dan Konseling
087788116905
(0362) 25735
bimbingankonselings1@undiksha.ac.id
https://bk.undiksha.ac.id
Media Sosial Resmi:
Penerimaan Mahasiswa Baru
Raih gelar pendidikan tinggi Anda dan bergabung dengan Undiksha untuk kembangkan potensimu.
Telusuri Program Pendidikan Lainnya
Kunjungi laman khusus daftar pilihan program pendidikan untuk mendapatkan informasi lengkap tentang program studi lainnya.