Mendampingi Anak Belajar Matematika Melalui Mendengarkannya

Deskripsi Singkat:

Banyak Orang Tua mengalami kesulitan dalam mendampingi anak belajar matematika. Kesulitan ini sering menyebabkan terjadinya perubahan sikap orang tua terhadap anak yang tidak disadari membawa dampak negatif terhadap anak itu sendiri. Sikap yang dimaksud antara lain: menyalahkan anak ketika mereka salah dalam mengerjakan tugasnya dan bahkan sikapnya tidak disadari seperti membully, mengambil alih tugas anak, tidak memandang anak memiliki kemampuan mengeksplore, dan kurang menghargai keberhasilan anak. Kuliah ini saya beri judul “Mendampingi Anak Belajar Matematika melalui Mendengarkannya”. Kata kuncinya adalah “mendengarkannya”, artinya pada saat anak salah mengerjakan tugasnya, sebagai orang tua tetap harus berusaha mendengarkan rasionalnya mengapa mereka salah dalam mengerjakan tugasnya. Selain itu, “Hindari Menyalahkan apalagi sampai membully dan mengambil alih tugas anak” karena dapat menurunkan “Konsep Diri Akademis” anak.

Dengan mendengar rasional yang disampaikan anak, maka orang tua akan mengetahui penyebab kesalahan yang terjadi sehingga memudahkan dalam membantu atau mendampinginya. Pada saat anak mengerjakan tugasnya dengan benar sekalipun, orang tua harus mendengarkan rasional mengapa mereka mengerjakannya seperti itu?. Jika rasional yang diberikan sudah benar orang tua dapat menggali lagi kemungkinan lain untuk menyelesaikan tugasnya dengan tujuan melatih kemampuan berpikir kritis dan kreatif anak. Pada saat anak mampu mengerjakan tugasnya dengan baik janganlah lupa untuk memberi penguatan/pujian. Jadi belajarlah mendengarkan rasional anak ketika mendampingi anak belajar matematika.

Jadwal Kegiatan: Rabu, 17 Juni 2020

Jam Pelaksanaan: Jam 11.00 – 12.00 wita

 


Prof.Dr. I Made Ardana, M.Pd.

Dosen Undiksha


I Made Ardana adalah selaku pembicara merupakan dosen pada Prodi Pendidikan Matematika Undiksha yang memiliki latar belakang pendidikan S1, S2, dan S3 dalam bidang Pendidikan Matematika dan telah bertugas selama 31 tahun. Pembicara diangkat menjadi Guru Besar tetap Undiksha dalam bidang Pendidikan Matematika. Sampai saat ini selain memberikan kuliah di S1, S2, dan S3, pembicara sangat aktif dalam melakukan penelitian ilmiah dan pengabdian pada masyarakat yang terkait dengan kajian pendidikan matematika terutama di Sekolah Dasar. Di samping itu pembicara pernah membimbing olimpiade pada jenjang Sekolah Dasar maupun Sekolah Menengah, dan aktif sebagai nara sumber untuk guru-guru, pengawas, dosen, dan masyarakat umum pada beberapa tempat/ sekolah/ perguruan tinggi berkaitan dengan pembelajaran inovatif, penelitian tindakan kelas (PTK), asesmen, serta aktif dalam penulisan buku dan bidang akademik lainnya. Ada beberapa posisi yang pernah dipercayakan kepadanya antara lain: Konsultan Pendidikan pada suatu Perguruan Tinggi Swasta; Ketua pelaksana sertifikasi guru di Undiksha, Pembantu Dekan I FMIPA Undiksha, dan saat ini sebagai Sekretaris Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LPPPM) Undiksha.